√ Apa Suzuki Ertiga GL AT 2016 Lebih Baik Dibandingkan LCGC Baru? - Ilhamsadli.com

Apa Suzuki Ertiga GL AT 2016 Lebih Baik Dibandingkan LCGC Baru?

Ilhamsadli.com,- Suzuki Ertiga adalah mobil Low MPV yang memiliki konfigurasi 7 tempat duduk di dalam kabin yang menggunakan platform yang sama seperti yang dipakai oleh Suzuki Swift. 

Dimana generasi pertama dari Suzuki Ertiga ini mendapatkan rebadged. Bukan hanya di Indonesia saja, sebenarnya sejak tahun 2016 lalu, Suzuki Ertiga juga sudah mulai dijual dan juga dirakit di Malaysia menjadi Proton Ertiga.

Suzuki Ertiga generasi pertama yang sebelum facelift ini mempunyai pilihan trim level yang berbeda dimana varian GA, GL dan juga GX dan juga trim level khusus yang diberi julukan sebagai Dreza.

Kelebihan Suzuki Ertiga GL AT 2016

Suzuki Ertiga hingga saat ini juga cukup terkenal dengan julukannya yang menjadi mobil keluarga yang nyaman dan irit konsumsi bahan bakar.

Suzuki Ertiga GL AT 2016 Lebih Baik Dibandingkan LCGC Baru?


Nah mungkin anda bertanya-tanya apakah anda lebih baik membeli mobil Suzuki Ertiga Gl AT 2016 atau membeli mobil LCGC baru kan?

Nah ada beberapa pertimbangan yang sudah saya jelaskan dibawah ini, dimana mungkin bisa membuka dan juga menginspirasi anda terkait apakah ingin membeli Suzuki Ertiga Gl AT 2016 atau membeli mobil LCGC yang baru.

1. Desain Luar Suzuki Ertiga GL AT 2016


Suzuki Ertiga GL AT 2016 ini dibuat dengan grill desain tiga tingkat dengan aksen krom yang hadir bersamaan dengan headlamp yang dibuat meruncing untuk memberikan kesan yang tajam dengan lampu bohlam halogen.

Kemudian, selain itu pada bagian bumper juga tersemat fog lamp yang terletak di bezel berwarna hitam sehingga semakin menjadikan mobil ini terlihat sporty dan juga elegan.

Pada rumah spion dan juga handle pintu ini dibuat senada dengan warna bodi. Dimana tampilan ini semakin membuat mobil ini semakin dinamis, selain itu juga terdapat lekukan garis bodi yang semakin menghasilkan kesan sporty yang memanjang.

Beralih ke bagian belakang mobil ini mempunyai stop lamp dengan desain yang tajam dan berukuran cukup besar. Selain itu juga ada rear garnish yang beraksen krom di bagian belakang yang memancarkan kesan elegan untuk Suzuki Ertiga GL AT 2016.

2. Bagian Dalam Suzuki Ertiga


Selanjutnya kita akan memasuki area kabin dari mobil ini, dimana sensai luas langsung dapat anda rasakan khas dari mobil MPV lainnya. Pada bagian interior ini tersemat desain atraktif dual layer di dashboard. Pada bagian atas berwarna abu-abu yang semakin mengakomodir head unit yang sederhana dan juga double din berupa layar infotainment digital yang bisa kita gunakan untuk multimedia seperti memutar lagu dari USB atau Radio.

Jok dari mobil ini terbuat dari bahan fabric yang mempunyai ketebalan dan juga bentuk yang nyaman sehingga bisa menopang lengan dan juga bahu penumpang.

Mobil ini juga mempunyai ruang kaki di baris kedua yang sangat luas seperti mobil MPV umumnya. Selain itu di jok baris ketiga ini juga bisa dilipat sehingga memberikan sensasi ruang bagasi yang jauh lebih luas saat tidak digunakan.

3. Mesin Suzuki Ertiga GL AT 2016


Suzuki Ertiga ini mempunyai mesin dengan 4 silinder yang berkapasitas 1.373 cc. Penggunaan mesin ini bisa menghasilkan 91 daya kuda untuk putaran 6000 rpm dan juga torsi maksimal yang dihasilkan bisa mencapai 130 Nm untuk putaran 4000 rpm.

Mesin ini digabungkan dengan sistem transmisi otomatis 4 percepatan yang disalurkan ke roda bagian depan. Kemudian selain itu mobil ini juga tergolong sebagai mobil yang irit karena hanya membutuhkan 19 km/liter.

4. Harga Suzuki Ertiga 2016


Nah walaupun memiliki spesifikasi yang masih mumpuni di tahun 2020 ini, namun Suzuki Ertiga 2016 ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau yaitu kisaran Rp 120 jutaan saja.

Namun anda juga bisa memilih Suzuki All New Ertiga varian terbaru dari Suzuki. Berikut adalah daftar harga mobil Suzuki Ertiga saat ini.

  • ALL NEW ERTIGA dengan tipe GA MT Rp 207.000.000
  • ALL NEW ERTIGA dengan tipe GL - MT Rp 226.500.000
  • ALL NEW ERTIGA dengan tipe GL - AT Rp 237.000.000 
  • ALL NEW ERTIGA dengan tipe GX - MT Rp 240.500.000
  • ALL NEW ERTIGA dengan tipe GX - AT Rp 251.000.000
Ilham Sadli Seorang Travel blogger sekaligus freelance Writer yang tergabung dalam Forum Lingkar Pena Cabang Jember sejak 2014, suka menulis puisi dan kadang terlalu nyaman dengan menulis kisah seseorang.

Belum ada Komentar untuk "Apa Suzuki Ertiga GL AT 2016 Lebih Baik Dibandingkan LCGC Baru?"

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar, jangan lupa follow twitter @blogsadli, Instagram @ilhamsadli atau subscribe email anda untuk mendapatkan update terbaru. Terimakasih sudah berkunjung

Rajabacklink